Tancap Gas. Hari Pertama Kerja, Pemkab Sijunjung Langsung Gelar Rapat Persiapan Percepatan Pembangunan.
SIJUNJUNG (Sumbarkini.com) - Dihari pertama kerja tahun 2025. Pemerintah Daerah Kabupaten Sijunjung langsung tancap gas dengan menggelar rapat persiapan percepatan pelaksanaan kegiatan pembangunan baik bersumber dari dana DAK maupun DAU.
Rapat ini dilaksanakan di Operasionroom Kantor Bupati setempat yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung, DR. Zefnihan, AP, M.Si pada Kamis 2 Januari 2025.
Rapat ini diikuti oleh Asisten II, Mukhadiris, kepala OPD terkait, Kepala Bagian di Lingkup Sekretariat Daerah, Direktur RSUD Ahmad syafi'i Ma'arif, dan undangan lainnya.
Sekretaris Daerah, Zefnihan pada kesempatan tersebut berharap agar pembangunan dan pelayanan terhadap masyarakat cepat tepenuhi, oleh karena itu semua perencanaan maupun revisi perencanaan pembangunan bisa selesai pada tanggal 24 Januari tahun 2025 dan tanggal 27 Januari sudah bisa melakukan pelelangan.
Ia juga berharap kepada seluruh OPD agar mendokumentasikan setiap kegiatan pemerintah daerah baik berupa foto maupun video yang di bagikan melalui akun media sosial OPD masing masing. (Andri)
Tidak ada komentar
Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...