• Breaking News

    Pj. Walikota Padang Ikut Ramaikan Jalan Santai Ikasempat

    Padang (sumbarkini.com)  –Pejabat (Pj) Wali Kota Padang, DR. H. Andree Algamar, SSTP, SH, M.Si., M.Han turut meramaikan acara Jalan Santai yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni SMP Empat Padang (IKASEMPAT) Minggu pagi, 15 Desember 2024. Dalam acara itu, Ketum terpilih H. Irzal bersama Andree Algamar terlibat pembicaraan hangat untuk kontribusi lebih besar terhadap SMP 4 Padang.

    Pj Wali Kota Padang Andree Algamar yang juga merupakan alumni dari SMPN 4 Padang, ikut bergabung bersama peserta lainnya menempuh sepanjang Jalan Pulau Karam. Andree Algamar menyampaikan pentingnya peran alumni dalam membangun daerah, terutama dalam hal pendidikan.

    “Sebagai alumni, kita memiliki tanggung jawab moral untuk memberikan kontribusi positif bagi almamater dan juga untuk kemajuan kota ini. Kegiatan seperti ini adalah salah satu bentuk nyata dari kebersamaan dan kepedulian kita terhadap perkembangan pendidikan di Kota Padang,” ujarnya.

    Jalan Santai ini dihadiri ratusan alumni lintas angkatan ini berlangsung meriah dan mengambil garis start di gerbang SMPN 4 Padang. Banyak doorpize yang membuat peserta bertambah semangat meramaikan iven tersebut.

    Momen kebersamaan usai jalan santai Ikasempat.

     

    Sehari sebelumnya, Sabtu 14 Desember 2024, para alumni mengikuti Musyawarah Besar (Mubes) IKASEMPAT. Mubes bertujuan untuk memperkuat ikatan antara para alumni dan merumuskan berbagai program serta kegiatan yang dapat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam mendukung kemajuan pendidikan di Kota Padang. (el)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2