Wonderfull Indonesia, Puluhan Murid TK Alam Talago Sawahlunto Ikuti Pagelaran Minat dan Bakat Peserta Didik
Sawahlunto (Sumbarkini.com) - Puluhan Murid TK (Taman Kanak-kanak) Alam Talago, Sawahlunto, Sumatera Barat, tampil memukau pada Pagelaran Minat dan Bakat Peserta Didik "Wonderfull Indonesia" yang digelar di Gedung UDKP Kecamatan Barangin daerah setempat pada Sabtu (10/12/2022).
Kepala Sekolah TK Alam Talago Sawahlunto, Delvia Aflinda, S.Pd, menyebutkan, kegiatan tersebut merupakan program tahunan dari TK Alam Talago dibawa payung Yayasan Raudhatul Jabal.
"Karena dulu musim covid-19, banyak kegiatan yang tertunda. Dan baru kaliini bisa dilaksanakan. Sementara program turun kesawah juga akan segera dilaksanakan,"ucap Aflinda.
Ditambahkan Linda, pada tahun 2023 TK Alam Talago akan melaksanakan program sekolah penggerak. "Sayangnya, hingga kini TK Alam Talago masih kekurangan guru. Melalui ibu Kabid PAUD, kami mohon penambahan guru,"harapnya.
Kabid PAUD Diknas Kota Sawahlunto, mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan TK Alam Talago. Ia juga mengakui keunggulan yang dimiliki TK Alam Talago. Apa yang disampaikan kepala TK Alam Talago tersebut akan diteruskannya pada Kepala Diknas Sawahlunto.
Pagelaran bertajuk; Dengan Semangat Kebhinekaan Membangun Generasi Emas, Menumbuhkan dan Mengembangkan Minat dan Bakat Anak Sejak Usia Dini, itu berhasil menyodot perhatian "ayah bunda" dan tamu lainnya.
Meski belum sempurna, namun keberanian para murid TK Alam Talago itu patut diacungi jempol berani tampil diatas pentas seni. Tari Batok dan Tari indang dan tari kareasi ayam den lapeh tampil memukau. Begitu juga penampilan puisi ibu dan bacaan doa-doa juga menyedot peehatian. Murid-murid TK Alam Talago itu sukses membius para undangan yang hadir.
Ayat-ayat suci Al-Quran yang didengungkan para murid TK Alam Talago itu berhasil menggetarkan jiwa yang hadir. Kegiatan itu juga dihadiri Sekcam Barangin dan Pengawas Yayasan dan para orangtua.*
Tidak ada komentar
Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...