Asisten II Setdakab, Muhadiris Buka Musda Sekaligus Pemilihan Pengurus Dekopinda Kab Sijunjung Periode 2022 - 2027.
SIJUNJUNG (Sumbarkini.com) - Bupati Sijunjung diwakili Asisten II Setdakab, Muhadiris, ST.ME membuka secara resmi Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Sijunjung di Hotel Bukit Gadang Muaro Sijunjung, Kamis 7 Juli 2022.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi UKM (Dagperinkop UKM) ini sekaligus pemilihan pengurus masa bakti 2022 - 2027 yang dihadiri Ketua Dekopinwil Sumbar, Ir. H. Hendra Irwan Rahim, Anggota DPRD Sijunjung, Yusni Darti, SH.MH, Kadis Dagperinkop dan UKM, Yulizar MP, Kabag Perekonomian Setdakab, Sarwo Edi, Ketua Dekopinda, Adnan dan undangan lainnya
Kepala Dinas Dagperinkop dan UKM Kabupaten Sijunjung, Yulizar, MP melalui Kepala Bidang Koperasi dan UKM, Wira Oktioni, SH selaku panitia pelaksana menyampaikan, sesuai dengan AD/ART Dekopinda Kabupaten Sijunjung, dan dengan telah berakhirnya masa kepengurusan periode 2014 - 2019 yang sudah diperpanjang sampai tahun 2021, maka perlu dilakukan kepengurusan Dekopinda Kabupaten Sijunjung periode 2022 - 2027
"Untuk itu pada hari ini kita laksanakan Musda sekaligus pemilihan pengurus Dekopinda yang dihadiri oleh gerakan koperasi aktif yang ada di Kabupaten Sijunjung yang berjumlah sebanyak 61 orang utusan,"ucap Wira
Dekopinwil Prov Sumbar, Hendra Irwan Rahim dikesempatan itu menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pengurus Dekopinda yang lama atas kerja keras dan partisipasinya dalam memajukan koperasi di Kabupaten Sijunjung
Hendra Irwan mengatakan bahwa pada peringatan hari koperasi tahun 2023 yang akan datang, berkemungkinan Sumbar menjadi tuan rumah, "kami berharap Kabupaten Sijunjung nantinya bisa menjadi motor dan penggerak pada acara tersebut nantinya,"harap Hendra.
Ia juga mengatakan bahwa pelaksanaan Musda ini merupakan hal yang biasa seperti memilih pemimpin dan kepengurusannya yang sesuai dengan AD/ART yang mengutamakan musyawarah
"Saya yakin di Sijunjung ini musyawarah bisa dilakukan. Bagaimana koperasi bisa besar dan berkembang berkat adanya musyawarah. Kepada pengurus nantinya agar lebih maju lagi dan dekat dengan koperasi yang ada serta sejalan dengan dinas dakperinkop karena Dekopin adalah mitra dan tempat mengadu bagi koperasi yang ada di daerah,"ujar Hendra
Sementara itu, Asisten II, Muhadiris yang menyampaikan sambutan bupati mengatakan, Koperasi merupakan lembaga ekonomi yang dicetuskan bapak M. Hatta. "Koperasi ini tetap ada itu artinya koperasi memang lembaga ekonomi yang kuat,"ucapnya
Kegiatan Musda Dekopinda ini lanjut Mukhadiris, merupakan hal yang penting bagi pembangunan daerah. Ada sebanyak 157 Koperasi di Kabupaten Sijunjung sedangkan yang aktif sebanyak 75 buah dan 82 buah sedang tidur (20 sedang proses pembubaran dan 62 lagi proses pengajuan). Kebanyakan lembaga ini tidak ada dan tidak aktif lagi
"Dinas Dakperinkop sudah menindaklanjuti masalah ini sampai kepada kementrian karena merupakan suatu kewajiban. Denagan dilaksanakannya Musda ini, merupakan langkah kita untuk mendata kembali koperasi koperasi yang aktif. Kami juga berharap kedepan dapat melahirkan dan menyusun pengurus baru yang amanah dan wajib menjadikan koperasi yang kuat dan sehat nantinya,"harap Muhadiris. Andri)
Tidak ada komentar
Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...