• Breaking News

    Diserahkan Bupati, 15 Orang ASN Kemenag Sijunjung Terima Penghargaan Satya Lencana 10, 20, dan 30 Tahun

    Sijunjung, (Sumbarkini.com) - Sebanyak 15 orang ASN di jajaran Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Sijunjung terima piagam penghargaan Satya Lencana Karya Satya 10, 20, dan 30 tahun. 

    Piagam penghargaan sekaligus penyematan pin ini diserahkan oleh Bupati Sijunjung,  H. Yuswir Arifin didampingi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sijunjung, Drs.H. Afrizal, M.Pd, dan Kepala Bagian Kesra Setdakab, Syamsu J.S.Sos di halaman Kantor Kemenag tersebut setelah upacara bendera dalam rangka peringatan Hari Amal Bhakti Kemenag ke-75, Selasa 5 Januari 2021.

    Piagam penghargaan ini diterima oleh Bujisar Kepala KUA Kecamatan Lubuk Tarok yaitu Satya Lencana 30 tahun, sedangkan Satya Lencana 20 tahun diterima oleh Asrizal Kasi PHU, Yoni Hendra Kasi Bimas Islam, Damrah Saleh Kepala KUA Kec Lubuk Tarok, Jondri Kepala KUA Kec Sijunjung, Mulyanto Kepala KUA Kec Kamang Baru, Husnawati Penyusun bahan fasilitasi harta benda wakaf, Zaiyar dan Azizah guru MTsN 5 Sijunjung dan Elfi Sahara Pengawas TK/RA/SD/MI.

    Sementara piagam penghargaan satya lencana karya satya 10 tahun diterima oleh Guswarman penghulu KUA Sijunjung, Syahlul penghulu KUA Koto VII, Trimuspida Risman Kepala KUA Kec Sumpur Kudus, Abdurrahman Kepala KUA Tanjung Gadang dan Maria Yunita guru di MTsN 1 Sijunjung.

    Kepala Kemenag Sijunjung H. Afrizal setelah penyerahan piagam tersebut berpesan bagi penerima satya lencana diharapkan menambah semangat dan peningkatan kinerja dalam memenuhi tugas di tempat masing masing .(Humasy Kemenag/nori)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2