• Breaking News

    Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Sijunjung Hikmad dan Lancar.


    SIJUNJUNG, (Sumbarkini.com) - Upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan di Lapangan M.Yamin, SH Muaro Sijunjung, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat pada Selasa 1 Oktober 2019 berjalan hikmad dan lancar.

    Bertindak selaku Inspektur Upacara, Dandim 0310/SS, Letkol Inf Dwi Putranto, SAP.MI.Pol dan Komandan Upacara, Kapten Inf Alnofriadi serta Perwira Upacara, Kapten Inf Ferizon Hendri. Pembaca Teks Ikrar oleh Ketua DPRD Kabupaten Sijunjung, Bambang Surya Irwan dan Pengucap Pembukaan UUD 1945 oleh Sulton Arifandi, SSTP dari Sekretariat Daerah Kabupaten Sijunjung.

    Hadir pada upacara tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin dan Arrival Boy, Ketua DPRD, Bambang Surya Irwan, Unsur Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri, Noerista Suryawati, SH. MH, Ketua Pengadilan Agama, H.A.Havizh Martius, S.Ag,S.H, M.H., Sekdakab, Zefnihan, AP.M.Si, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Instansi Vertikal, serta dihadiri KetuaTP PKK, Ny.Endra Yuswir Arifin dan Ketua Organisasi wanita lainnya.

    Upacara ini diawali dengan laporan komandan upacara kepada inspektur upacara dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan pembacaan teks pancasila oleh inspektur upacara yang diulangi peserta upacara.

    Selanjutnya pengucapan teks pembukaan UUD 1945 oleh Sulton Arafandi yang dilanjutkan dengan pembacaan teks ikrar yang dibacakan oleh Ketua DPRD, Bambang Surya Irwan dan ditutup dengan pembacaan Do'a oleh Gusrial dari Kementrian Agama Sijunjung.
    (andri).

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2