• Breaking News

    Jenggala Center Solsel Apresiasi Fakrizal Menuju Sumbar Satu


    Padang Aro (Sumbarkini-com) - Mencuatnya nama Kapolda Sumbar Irjen Pol Fakhrizal sebagai kandidat calon gubernur Sumbar periode 2020-2025 mendapat sokongan dari Jenggala Solsel. Seperti disampaikan Jon Mathias selaku Ketua Jenggala Center Solsel pada awak media di Muara Labuh, Jumat (19/7).

    Pihaknya menilai, sosok jenderal bintang dua asli Minangkabau itu merupakan tipe pemimpin eksekutor, tegas dan religius yang layak memimpin Sumbar.

    "Sengaja kami bersama salah satu unsur niniak mamak menemui pak Kapolda untuk meminta beliau mencalon sebagai kandidat gubernur Sumbar. Baik jalur independen maupun koalisi partai politik," kata Jon Mathias.

    Menurutnya, Jenderal asal Kabupaten Agam itu dinilai dekat dengan seluruh lapisan masyarakat. Memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat.

    "Jika beliau menjadi gubernur nantinya, fungsi pengawasan, pengamanan dan fungsi eksekusi bisa berjalan dalam menjalankan roda pemerintahan. Apalagi, melihat rekam jejak kedinasan beliau di kepolisian cukup baik. Mulai dari satuan Intel, Propam dan satuan di Reserse," sebutnya.

    Melihat dari kaca mata Jon Mathias, perkembangan Sumbar secara umum, jauh tertinggal dari provinsi tetangga seperti, Riau dan Jambi. "Padahal, dahulu perkembangan dua provinsi tersebut masih berada dibawah Sumbar. Namun, sekarang Sumbar tertinggal baik sektor infrastruktur maupun ekonomi," katanya.

    Sehingga, imbuhnya dalam memimpin Sumbar dibutuhkan pemimpin eksekutor bukan yang pemimpin teoritis. "Figur tegas, amanah dan religius, saya lihat ada sama pak Jenderal Fakhrizal," lanjutnya.

    Kemudian katanya, tipe pemimpin yang melayani, mengayomi serta transparan dalam birokrasi juga ditemukan pada sosok Kapolda Sumbar itu. "Semenjak beliau pimpin, banyak perubahan ke arah positif di Polda Sumbar. Seperti, peningkatan sumber daya manusia dalam penerimaan calon polisi. Buktinya, dua tahun berturut-turut lulusan Akpol asal Sumbar meraih prestasi terbaik yang meraih Adhimakayasa," ujarnya.


    Selanjutnya, atas dukungan dan apresiasi yang diberikan oleh Kapolda Sumbar terhadap lulusan Akpol terbaik asal Solsel, M.Idris. Ia bersama tokoh masyarakat Solsel juga mengingatkan Jenderal Fakhrizal untuk bisa berkunjung ke Solsel karena semenjak menjabat Kapolda juga belum pernah berkunjung ke Solsel.

    "Sebagai bentuk apresiasi terhadap Kapolda, kami meminta supaya beliau harus berkunjung ke Solsel. Mengingat, perhatian dan penghargaan yang begitu besar untuk putra terbaik daerah. Melalui Kapolres Solsel, bapak Kapolda menginstruksikan untuk memberangkatkan orangtua dan kakak dari M.Idris serta memfasilitasi segala sesuatu sejak wisuda di Akpol Semarang hingga ke Istana dilantik Presiden Jokowi. Semua dibiayai Jenderal Fakhrizal," tuturnya.

    Ia menyebutkan, sosok kepemimpinan Irjen Pol Fakhrizal menurun dari kakeknya yang dulu merupakan panglima perang di massa Tuanku Imam Bonjol. "Kakek dari pak Kapolda dulu adalah panglima di era penjajahan," katanya. Yoriza

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2