Luar biasa, Cabor Arum Jeram Kontingen Sijunjung Dulang 5 Medali Emas dan 1 Perak
Betapa tidak, di Cabor yang sangat manantang itu, ternyata "anak anak" asuhan Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin, Ketua KONI Sasmi Ultriadi dengan ketua Kontingen Sekdakab Sijunjung, Zefnihan itu mampu meraup 5 medali emas dan satu perak.
"Alhamdallah di Cabor Arum Jeram itu kita berhasil meraih enam medali. Diantaranya, 5 medali emas dan satu medali perak,"kata Manejer tim, Bripka Sepmanhadi yang didampingi Sekretaris faji,Ricky Apry dan pelatih Heru Mega Saputra setelah pengalungan medali, di Bendungan Asam Pulau Padangpariaman, Sabtu 24 November 2018.
Ke enam medali ini diantaranya lanjut Sepmanhadi, " 2 emas diperoleh dari nomor head to head R4 putra dan putri pada Kamis 22 November, ditambah dengan 3 emas dan 1 perak pada hari ini, Sabtu 24 November, diantaranya 3 emas dari nomor slalom R4 putra dan slalom R4 putri serta dari Slalom R 6 putri, sedangkan perak didapat dari nomor slalom R 6 putra,"lanjut dia.
"Sementara pada Minggu 25 November tim Faji masih akan mengikuti dua nomor lagi,diantaranya nomor down river R6 putra dan down river putri, mudah mudahan kita mendapatkan kedua emas tersebut dan menjadi juara umum pada cabor Faji di Porprov Padangpariaman ini,"harap Sepmanhadi.
Tidak ada komentar
Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...